14 TAHUN PERJALANAN IPHONE

Sejak awal diluncurkan, perangkat tersebut diklaim telah terjual lebih dari 1,4 juta unit pada November 2007. Dalam perjalanannya, iPhone sendiri bisa dibilang merupakan “pionir” teknologi untuk ponsel pintar alias smartphone.

Pada tahun 2007

9 Januari 2007 menjadi hari di mana Steve Jobs mengumumkan perangkat iPhone pertamanya yaitu iPhone 2G di Amerika Serikat. Untuk pertama kalinya, ponsel ini hadir dengan layar yang besar dan dapat dinavigasi menggunakan jari manusia. Kemudian pada 29 Juni 2007, iPhone 2G mulai dijual secara resmi di pasar AS. Saat itu, iPhone 2G dibanderol dengan harga 499 Dollar AS untuk varian memori 4 GB dan 599 Dollar AS untuk memori 8 GB.

Pada tahun 2008

Satu tahun berselang, iPhone kembali meluncurkan penerus iPhone 2G dengan merilis iPhone 3G pada 11 Juli 2008. iPhone 3G juga merupakan ponsel buatan Apple pertama yang dibekali toko aplikasi App Store untuk memungkinkan penggunanya dapat mengunduh aplikasi seperti games, media sosial, atau software lainnya.

Pada tahun 2009

19 Juni 2009 menjadi tanggal peluncuran iPhone 3GS. iPhone 3GS menjadi ponsel pertama yang menjalankan fitur personal assistant Siri di perangkatnya.

Pada tahun 2010

2010 menjadi tahun keempat bagi Apple sekaligus momen peluncuran iPhone 4 pada 24 Juni 2010. iPhone generasi keempat ini merupakan ponsel pertama yang memiliki kamera depan untuk kebutuhan selfie. Desain ponsel ini juga mengalami perombakan menjadi lebih tipis.

Pada tahun 2011

iPhone 4S diumumkan pada 4 Oktober 2011. Sehari kemudian tepatnya pada 5 Oktober 2011, Steve Jobs meninggal dunia lantaran mengidap kanker pankreas. Lalu pada 14 Oktober 2011, Apple resmi memasarkan iPhone 4S. Di minggu pertama penjualan, iPhone 4S diklaim telah terjual sebanyak empat juta unit.

Pada tahun 2012

21 September 2012, Apple meluncurkan iPhone 5. Pada generasi kelima ini, iPhone juga sudah mendukung koneksi internet cepat 4G LTE.

Pada tahun 2013

2013 merupakan tahun produktif Apple karena meluncurkan dua seri iPhone sekaligus, yakni iPhone 5S dan iPhone 5C. Varian iPhone 5C merupakan iPhone generasi kelima yang hadir dengan harga terjangkau.

Pada tahun 2014

Apple meluncurkan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus pada 19 September 2014. iPhone 6 Plus dipersenjatai layar yang lebih besar ketimbang iPhone 6. iPhone 6 memiliki bentang layar 4,7 inci. Sementara, iPhone 6 Plus dilengkapi layar berukuran 5,5 inci. Dalam waktu satu tahun, kedua varian iPhone 6 ini diklaim telah terjual lebih dari 10 juta unit. Di iPhone seri ini, Apple mulai meninggalkan media penyimpanan berkapasitas 32 GB. Perangkat tersebut tersedia dalam kapasitas 16 GB, 64 GB, dan 128 GB.

Pada tahun 2015

Dua seri iPhone 6 yaitu iPhone 6s dan iPhone 6s Plus dirilis Apple pada 19 September 2015. Dari segi ukuran, iPhone 6s mengusung layar 4,7 inci. Sedangkan iPhone 6s Plus lebih besar dengan ukuran 5,5 inci. Ukuran yang sama dengan iPhone generasi sebelumnya, iPhone 6 dan 6 Plus. Lini iPhone keluaran 2015 pertama kalinya dilengkapi teknologi 3D Touch atau serupa dengan Force Touch yang sebelumnya telah diperkenalkan pada produk Apple Watch.

Pada tahun 2016

Pada 31 Maret 2016, iPhone SE diluncurkan sebagai model smartphone “murah” dari Apple. Saat itu, iPhone SE 16 GB dibanderol dibanderol dengan harga 399 Dollar AS. Sementara varian 64 GB dipatok seharga 499 Dollar AS. Di tahun yang sama tepatnya 16 September 2016, Apple merilis iPhone 7 dan iPhone 7 Plus. Kedua seri iPhone 7 ini memiliki tiga opsi penyimpanan yaitu 32 GB, 128 GB, dan 256 GB. Adapun fitur signifikan yang dibawa oleh iPhone 7 diantaranya yaitu lensa kamera ganda pada varian Plus, dan penghapusan port audio 3,5 mm.

Pada tahun 2017

iPhone 8 dan 8 Plus resmi diperkenalkan Apple pada 12 September 2017. Kedua ponsel ini hadir dengan dukungan fitur wireless charging dan peningkatan dari segi kamera. Pada 3 November 2017, seri iPhone X mulai diluncurkan oleh Apple. Lini tersebut menandai 10 tahun cikal bakal perangkat iPhone. Desain dan fiturnya pun meningkat signifikan dari seri-seri sebelumnya.

Pada tahun 2018

Dua seri iPhone X yakni iPhone XS dan iPhone XS Max meluncur pada 13 September 2018. Dari segi performa, iPhone XS dan iPhone XS Max meningkat signifikan dengan mengandalkan prosesor A12 Bionic. Hal mengesankan lainnya dari iPhone XS dan iPhone XS Max adalah baterai. Kedua ponsel ini diklaim memiliki baterai yang lebih taham lama alias awet. Selain duo iPhone XS dan iPhone XS Max, Apple memperkenalkan satu lagi lini andalannya bertajuk iPhone XR. iPhone XR tersedia dengan varian memori 64 GB, 128 GB, dan 256 GB. Harga iPhone XR kala itu dibanderol mulai dari 749 Dollar AS. 2019 September 2019, Apple memperkenalkan trio iPhone 11 yang terdiri dari iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max. Sesuai dengan embel-embel “Pro” di belakang namanya, varian Pro dan Pro Max menyasar pengguna yang memiliki ketertarikan dengan fotografi.

Pada tahun 2019

Untuk pertama kalinya Apple merilis tiga model iPhone sekaligus. Keluarga iPhone 11 hadir dengan tiga buah model yang terdiri dari iPhone 11, 11 Pro dan 11 Pro Max. Yang membedakan antara iPhone 11 dengan 11 Pro dan 11 Pro Max adalah kamera dan ukuran layar. Sebagai pemegang harga tertinggi, iPhone 11 Pro Max memiliki spesifikasi layar 6,5 inci dan mendukung fitur Night Mode.

iPhone SE (2020) Lihat Foto iPhone SE 2020(macworld.com)

Dibutuhkan waktu sekitar 4 tahun bagi Apple untuk kembali merilis iPhone SE. Perangkat yang satu ini menjanjikan peningkatan dibandingkan pendahulunya yang dirilis pada tahun 2016. Adapun peningkatan yang dimaksud mencakup kehadiran fitur Touch ID dan chip A13 Bionic. Bentuk iPhone SE 2020 ini mirip dengan lini iPhone 8. iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan 12 Pro Max. Tampil sedikit berbeda dari iPhone 11 series, lini iPhone 12 ketambahan satu model baru yakni iPhone 12 Mini. iPhone 12 menjanjikan harga yang lebih terjangkau, namun dengan spesifikasi yang sedikit dipangkas. Sementara iPhone 12, 12 Pro, dan 12 Pro Max masih mengusung peningkatan yang serupa, yakni dibedakan dari segi kamera. iPhone 12 “reguler” dan iPhone 12 Mini memiliki tiga pilihan storage yang terdiri dari 64 GB, 128 GB, 256 GB. Sedangkan iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max menawarkan kapasitas penyimpanan yang lebih besar, yakni hingga 512 GB.

iPhone 13, 13 Mini, 13 Pro, dan 13 Pro Max (2021)

Pada September 2021 lalu, Apple resmi meluncurkan lini iPhone 13 secara global. Dibandingkan pendahulunya yakni iPhone 12, semua model iPhone 13 kini dibekali dengan poni (notch) yang diklaim 20 persen lebih kecil. Jajaran iPhone 13 ini juga ditenagai chipset terbaru, A15 Bionic, yang diklaim mampu menghasilkan performa hingga 50 persen lebih ngebut. iPhone 13 dan 13 Mini mengusung desain kamera belakang yang kini disusun secara diagonal, alih-alih vertikal seperti generasi sebelumnya. Sementara iPhone 13 Pro dan 13 Pro Max tampil dominan dengan tiga buah kamera punggung. Keduanya hadir dalam empat pilihan penyimpanan yang terdiri dari 128 GB, 256 GB, 512 GB, dan 1TB.

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Ayo mulai